Saturday, September 17, 2011

Trik Membuat Blog Menjadi Terkenal

Kalo ditanyakan kepada blogger atau pembuat website tentang apakah yang menjadi impian mereka terhadap blog/website yang dibuat? Sebagian besar dari mereka pasti menjawab ingin membuat semua orang mengenal blog/website mereka walaupun juga ada sebagian blogger yang tidak ingin blog mereka menjadi konsumsi publik. Selain itu setiap blogger pastinya memiliki sifat dasar yaitu narsis dan dengan terkenalnya blog yang mereka miliki maka semakin eksis dan narsislah sorang blogger tersebut.
Cara-cara yang biasa digunakan blogger untuk memperkenalkan/mempromosikan blognya yaitu dengan menggunakan teknik SEO, nembak keyword, mengadakan kontes blog dan lain-lain. Cara-cara seperti yang disebutkan tadi mungkin tidak semua orang bisa melakukan dan ternyata ada trik alternatif selain teknik SEO tersebut untuk membuat blog/website kita menjadi terkenal dan terntunya mendatangkan traffik tinggi.
Karena kita termasuk saya bukan merupakan seorang Master SEO yang jitu menembak keyword (Sexy, Bugil, Foto Hot Artis, Video 3gp dll) yang biasanya laku di ranah pencarian maka berikut teknik alternatifnya :
1. Buat yang hobi pesbukan bisa promosi blog dengan memasukkannya di update status, jadi ketika kita mau update status jangan lupa untuk memasukkan unsur-unsur blog kita ke dalamnya.
2. Bagi yang punya tato dan berencana untuk nambah tato dan kekurangan ide dengan gambar apa yang akan ditato ke tubuh, gimana kalo tatonya adalah URL dari blog kita.
3. Bagi yang hobi corat-coret dinding khususnya dinding pada toilet umum mungkin nama blog bisa menjadi alternatif corat-coretnya.
4. Bisa juga corat-coret nama blog kita di uang kertas. Karena kemungkinan uang untuk berpindah tangan sangat besar maka otomatis semakin mudahnya blog kita untuk dikenal orang.
5. Kalo kenalan sama orang baru pastinya kita mengenalkan nama, nah jangan lupa untuk mengenalkan nama blog kita juga kepada kenalan baru tersebut.
6. Kalo lagi ada demo langsung aja ikutan walaupun demonya ga berhubungan dengan kita, dan jangan lupa untuk membawa spanduk yang bertuliskan alamat blog kita.
7. Berilah status messenger kita yang berhubungan dengan blog kita, misalnya : “Jangan diganggu sedang bikin postingan nih di http://xxxxx.com”
8. Karena lagi musim kampanye pilpres, hal ini bisa juga kita jadikan sarana promosi blog yaitu caranya hampir sama dengan promosi waktu demo, jadi intinya apapun capresnya yang penting blog kita terkenal.

No comments:

Post a Comment