D-Link baru saja meluncurkan produk terbarunya, sebuah adapter mini yang khusus digunakan untuk rumah tangga. Mereka mengatakan adapter mini bikinannya dapat membantu jaringan yang ada menjadi lebih stabil dan aman.
Produk pertama adalah sebuah powerline AV Mini Adapter (DHP-310AV), yang merupakan single adapter unit yang dapat ditambahkan pada sebuah jaringan powerline. Selain itu terdapat pula Starter kit Powerline AV Mini Adapter (DHP-311AV), yang terdiri dari dua unit. Selain itu terdapat pula starter kit Powerline AV 4 port switch mini yang dapat digunakan untuk membuat sebuah jaringan powerline baru.
Meskipun dikhususkan untuk rumah tangga, kemmapuan adapter ini terbilang sangat bagus. Bahkan alat ini dapat mentransfer data dengan kecepatan 200 Mbps. Mengenai harga, Dlink mematok 59.99 USD (sekitar 500 ribu rupiah) untuk single mini adapter, double starter kit seharga 109.99 (kurang lebih 900 ribu rupiah) dan terakhir 4-port switch mini adapter starter kit berharga 129.99 USD(kira-kira 1.1 juta rupiah).
No comments:
Post a Comment